Selasa, 11 September 2012

SAATNYA PANEN

Saat panen adalah saat yang paling istimewa dan menyenangkan karena inilah saat kita memetik hasil usaha dan upaya kita dalam bercocok tanam. Tidak asal saja kita memungut hasil dari budidaya tanaman tersebut.
Yang dimaksud disini adalah bahwa tanaman juga harus mendapat perlakuan sedemikian rupa saat kita memetik buah atau daunnya agar tidak merusak atau menghambat pertumbuhan selanjutnya.
Cabe jenis Antohian yang baru dipetik. 
Sebagai catatan, sayuran dan buah yang akan dipanen, sudah tidak boleh disemprot dengan jenis insektisida apapun minimal 14 hari sebelumnya. Hal ini untuk mencegah insektisida mencemari buah dan sayuran yang akan kita konsumsi. Ada baiknya kita mengembangkan pertanian organik dengan mengabaikan segala jenis pupuk anorganik  dan insektisida. Beralih kepada yang alamiah akan menjauhkan kita dari segala pencemaran dan meningkatkan kualitas hidup. Orang bilang, bila ingin sehat, tanamlah sayuran sendiri.


Inilah beberapa contoh perlakuan yang sebaiknya kita lakukan dalam kegiatan panen. Contohnya bila kita memetik jeruk, baik itu jeruk purut, lemon ataupun jenis lainnya, sebaiknya memakai gunting dahan untuk memotong ruas antara tangkai buah dan ranting agar tidak merusak kulit pohon dan membuat buah terkelupas kulitnya bila dibandingkan bila kita lansung memetiknya. Kulit ranting yang terkelupas membuat pohon mudah terinfeksi bakteri. Sedang tangkai buah yang terkoyak dan kulit buah yang terkelupas membuat buah jadi tidak tahan lama dan mudah mengalami kebusukan.

Demikian juga dengan memetik buah cabe, harus dipetik persis pada ruas diantara ujung tangkai buahnya dengan dahan supaya cabe tetap akan segar bila disimpan, dan pohon cabe tetap akan bertunas dan berbunga kembali.

Bila kita memanen sayuran semacam bayam ataupun caisim, perlakuan yang baik adalah mencabut pada pangkal batangnya agar sayuran tidak terputus. Sayuran segar harus langsung dicuci dan ditiriskan agar kotoran tanah tidak menempel pada daunnya. Tanah dan kotoran dapat menyebabkan busuk.

Sedangkan utuk tanaman jenis mangga, pepaya, jambu dan jenis lainnya yang memiliki pohon yang tinggi, kita dapat memakai alat bantu baik tangga ataupun galah ujungnya sudah terpasang penadah buah dari bambu. Untuk tanaman jenis ini, pilihlah yang matang terlebih dahulu untuk dipanen. Buah yang matang pohon mempunyai kualitas rasa dan aroma yang istimewa.

Selamat panen!