Minggu, 09 September 2012

MEDIA TANAM UNTUK ANTHURIUM

Anthurium jenis Jenmanii

Anthurium jenis Hookeri

Anthurium Jenis Gelombang Cinta
       Tanaman jenis anthurium mempunyai habitat asli di hutan tropis yang lembab sedang dan kaya hara dengan sistem perakaran yang mirip dengan anggrek, yakni akar-akarnya akan naik ke permukaan tanah untuk menangkap nutrisi diudara. Dihabitat aslinya, anthurium tumbuh subur ditanah yang tidak terlalu padat namun kaya nutrisi. Karena kita biasanya menanam anthurium didalam pot, maka harus diusahakan media tanamnya semirip mungkin dengan kondisi ideal yang dibutuhkan oleh anthurium. Tanaman ini pada dasarnya terbagi menjadi 2 jenis, yakni anthurium daun dan anthurium bunga.

Salah satu jenis anthurium bunga
       Bila kita memakai tanah subur sebagai media tanamnya, maka tanah tersebut dicampur dengan sedikit akar pakis agar tidak terlalu padat supaya perakarannya bagus. Media tanah mempunyai kelemahan yakni akan mengeras, maka penambahan akar pakis sangat dibutuhkan. Demikian pula penambahan nutrisi berupa pupuk kandang maupun kompos secara berkala. Pemberian pupuk daun non organik juga bisa dilakukan secara berkala.
       Bila kita memilih media tanam pengganti tanah maka media pengganti tanah yang digunakan diusahakan semirip mungkin dengan keadaan di habitat aslinya, yakni tidak terlalu lembab namun kaya hara dan nutrisi. Campuran bahan pengganti media tanam yang biasa digunakan adalah akar pakis cincang steril yang dicampur dengan cocopeat, kompos, serta sedikit sekam bakar. Perbandingannya adalah 2:1:1/2.

Akar pakis kasar yang belum dicincang

Cocopeat atau sabut kelapa halus

Kompos 

Sekam bakar